Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget Atas Posting

A MELACAK PERBURUAN MUTIARA DARI TIMUR



A MELACAK PERBURUAN MUTIARA DARI TIMUR


Gambar Penjelajahan Samudra

Peta tersebut menggambarkan proses kedatangan bangsa-bangsa Barat ke Nusantara atau Indonesia. Garis berwarna hijau menggambarkan proses perjalanan laut bangsa Portugis. Garis berwarna biru menunjukkan proses perjalanan laut bangsa Spanyol, Garis berwarna hitam menunjukkan kedatangan bangsa Inggris, dan garis berwarna merah menggambarkan proses perjalanan bangsa Belanda menuju Indonesia. Perlu disadari bahwa Nusantara merupakan kepulauan yang sangat kaya dan indah. Bagaikan “mutiara dari timur”, Nusantara atau Kepulauan Indonesia memiliki flora dan fauna yang sangat berwarna-warni, hasil dan persediaan tambang ada di mana-mana, begitu juga hasil pertanian dan perkebunan melimpah dengan hasil rempah-rempah yang selalu menggugah selera. Sungguh Tuhan Yang Maha Pemurah telah menganugerahkan bumi Nusantara yang kaya ini untuk kita semua. Oleh karena itu, sudah sepantasnya kita bersyukur atas nikmat-Nya, dengan menjaga dan melestarikannya. Kekayaan dan keindahan tanah Nusantara itu pula yang menarik dan menggiurkan bangsa-bangsa lain untuk datang. Sekarang mereka datang ke Indonesia, ada yang sebagai wisatawan, ada sebagai penanam modal, ada yang bekerja seperti konsultan, dan lain-lain. Tetapi dalam perjalanan sejarah Indonesia kedatangan bangsa-bangsa asing di Nusantara yang dimulai abad ke-16 ternyata telah membawa sebuah perubahan besar dengan terjadinya suatu masa penjajahan bangsa Barat.


Baca Materi Bab 1 Lainnya…

2 MENGANALISIS PETUALANGAN PENJAJAHAN DAN PENEMUAN DUNIA BARU

B MENGANALISIS KEMAHARAJAAN VOC
1 MENGANALISIS KESERAKAHAN KONGSI DAGANG

C MENGEVALUASI PENJAJAHAN PEMERINTAH HINDIA BELANDA
1 MASA PEMERINTAHAN REPUBLIK BATAAF
2 PERKEMBANGAN KOLONIALISME INGGRIS DI INDONESIA 1811 SAMPAI 1816
3 DOMINASI PEMERINTAHAN KOLONIAL BELANDA

Post a Comment for "A MELACAK PERBURUAN MUTIARA DARI TIMUR"